Okita.News, -MADINAH,- Nuansa haru dan khidmat menyelimuti para jamaah haji Kloter 6 Embarkasi Ujung Pandang (UPG) saat mereka bersiap melanjutkan perjalanan suci dari Kota Nabi, Madinah Al-Munawwarah, menuju Tanah Haram, Makkah Al-Mukarramah.
Sebanyak 391 jamaah dalam kloter ini, yang berasal dari Kabupaten Soppeng dan Gowa, diberangkatkan dengan penuh semangat menggunakan 10 armada bus menuju Miqat Bir Ali (Dzul Hulaifah). Dalam balutan pakaian ihram putih, para jamaah mengikrarkan niat ihram sebagai tanda dimulainya ibadah umrah wajib.
Kloter 6 terdiri dari 2 jamaah syarikah BTG dan 389 jamaah syarikah RKN, dengan mayoritas memilih manasik Haji Tamattu’, sementara sebagian kecil menjalankan Haji Ifrad.
Ketua Kloter, Wardiah, menyampaikan rasa syukurnya atas kelancaran proses keberangkatan. “Alhamdulillah, seluruh jamaah dalam kondisi sehat dan bersemangat. Kami terus menjaga kebersamaan dan kekhusyukan dalam setiap tahap ibadah,” ujarnya.
Sementara itu, Pembimbing Ibadah Ustaz Musriadi memberikan pesan mendalam kepada para jamaah. “Ihram bukan sekadar pakaian, tetapi lambang kesucian dan ketundukan. Mari luruskan niat, isi perjalanan ini dengan dzikir dan doa,” tuturnya penuh inspirasi.
Miqat Bir Ali menjadi saksi bisu awal perjalanan spiritual penuh makna para tamu Allah dari Kloter 6. Dengan tawakkal dan harapan besar, mereka kini melangkah menuju Makkah untuk melanjutkan rukun Islam kelima.
Mari kita panjatkan doa agar seluruh jamaah Kloter 6 UPG senantiasa diberi kesehatan, kekuatan, serta kemudahan dalam menunaikan ibadah haji, dan kembali ke tanah air dengan predikat haji mabrur.